ARTIKEL

Seberapa Penting Sarapan Untuk Si Kecil?

Oct 02, 2017 12:02am

Kegiatan sekolah sudah mulai kembali. Tandanya, rutinitas di pagi hari kembali meramaikan rumah. Bunda tidak pernah lupa menyiapkan sarapan untuk keluarga terutama Nana yang sudah masuk kembali ke sekolah dasar. Tentunya, Bunda tidak pernah lupa mengingatkan keluarga pentingnya sarapan. Sarapan adalah waktu makan di pagi hari yang sangat penting terutama bagi anak-anak. Konsumsi sarapan yang baik dan seimbang merupakan kunci energi anak sehari-harinya. Apa saja yang Bunda ketahui mengenai manfaat sarapan untuk si kecil?

Saat tidur, saluran pencernaan pada manusia akan mengalami istirahat yang cukup lama. Pada esok harinya, tubuh si kecil harus memiliki asupan makanan yang cukup agar dapat menjadi sumber energi dalam beraktivitas seharian. Sarapan yang sehat dan seimbang menjadi hal yang penting agar si kecil memiliki energi, terutama saat di sekolah agar ia dapat berkonsentrasi saat proses pembelajaran. Sarapan yang sehat tentu tidak harus berlebihan dan mahal namun dapat berupa makanan 4 sehat 5 sempurna dalam porsi yang secukupnya. Bila kebiasaan sarapan sudah ditanamkan sejak dini, maka si kecil akan terbiasa sehingga dapat berkonsentrasi maksimal dalam belajar dan memiliki energi yang cukup untuk bermain. Bunda juga pasti menginginkan si kecil kesayangan terjaga akan konsentrasinya di sekolah.

Tags:

Halaman