ARTIKEL

Gejala Tipes Bisa Datang Lagi Setelah Sembuh?

Nov 07, 2019 10:08am

Tipes atau demam tifoid merupakan penyakit yang bisa menyerang siapa saja. Tipes juga bisa menyerang anak atau balita Bunda tercinta. Perawatan dan penyembuhan dari penyakit ini bisa dilakukan sendiri di rumah atau di rumah sakit. Namun, penyakit tipes yang telah sembuh bisa kembali lagi jika tidak ditangani dengan baik.

 

Tipes bisa muncul dengan gejala-gejala umum yaitu sakit perut, diare sembelit, demam tinggi, tubuh terasa lemah, lelah, dan pegal-pegal disertai nyeri otot, sakit tenggorokan, pusing, nafsu makan hilang, muncul lapisan putih di atas lidah, demam tinggi hingga 40oC dengan keringat dingin. Gejala ini bisa muncul lagi saat tipes sudah dianggap atau terasa sembuh.

 

Penyakit tipes terdapat tahapan perkembangan gejala yang terjadi dalam minggu ke minggu. Sebaiknya Bunda mengenali dengan baik tahapan perkembangan tipes dari minggu ke minggu berikut ini.

 

Minggu Pertama Gejala Tipes

Gejala tipes pada minggu pertama adalah demam yang tidak terlalu tinggi dan meningkat dari hari ke hari dan bisa mencapai 40oC. Pada minggu ini dapat naik dan turun. Selain itu, gejala tipes disertai dengan lemas dan tidak enak badan, sakit kepala, batuk kering, dan mimisan.

 

Minggu Kedua Gejala Tipes

Gejala tipes pada minggu kedua munculnya tipes adalah demam tinggi yang memburuk saat malam hari, muncul bintik merak di daerah perut dan dada. Gejala tipes ini disertai sakit perut dengan diare atau sembelit parah. Perut anak juga kenbung karena adanya pemebengkakan hati dan empedu dengan tinja berwarna hijau.

 

Minggu Ketiga Gejala Tipes

Gejala tipes akan menjadi parah pada minggu ketiga saat gejala tipes mulai muncul. Gejala tipes bisa disertai dengan gejala yang lebih parah yaitu usus mengalami pendarahan dan pecahnya usus.

 

Minggu Keempat Gejala Tipes

Pada minggu ini, tipes akan berangsur menghilang apabila pengidap menjalani pengobatan. Gejala-gejala di atas yang terjadi bisa mengakibatkan komplikasi yang berbahaya jika tidak ditangani dengan baik.

 

Gejala tipes bisa muncul lagi ketika sembuh dalam rentang dua minggu setelah sembuh. Dengan gejala yang muncul ini, Bunda bisa kembali memeriksakan anak ke dokter untuk diberikan resep dokter berupa antibiotik yang dapat mengurangi gejala tipes yang muncul pada anak.

 

Pengobatan tipes yang bisa Bunda lakukan ada dua yaitu melalui pengobataan medis dan pengobataan di rumah. Pengobatan medis bisa dilakukan dengan pemeriksaan di laboratorium darah, tinja, dan urine untuk menentukan obat antiobiotik yang membantu menghilangkan bakteri penyebab tipes.

 

Jenis antibiotic yang diberikan saat pengoatan medis bisa berupa suntikan dan pemberian nutrisi melalui infus. Infus perlu diberikan jika anak disertai muntah, diare, dan perut kembung secara terus-menerus. Pengobatan medis dalam waktu 3 hingga 5 hari.

 

Selain itu, Bunda bisa melakukan pengobatan tipes di rumah. Pengobatan di rumah bisa Bunda lakukan dengan tetap mengonsumsi resep obat yang diberikan oleh dokter dan mengosnumsi antibiotin sampai habis. Pengobatan di rumah bisa dilakukan dengan istirahat yang cukup, makan teratur secara porsi kecil, teratur minum air putih, dan menjaga kebersihan lingkungan.

 

Itulah gejala tipes yang bisa datang lagi setelah sembuh. Dalam waktu 1 hingga 2 minggu setelah sembuh, Bunda tetap harus melakukan perawatan intensif pada anak gua menghindari gejala tipes muncul lagi di kemudian hari.

 

 

Meta Desc: Gejala tipes, meski sudah sembuh bisa kembali lagi bila tidak ditangani dengan tepat. Yuk kenal gejala-gejala penyakit tipes ini.

Tags:

Halaman